TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Sebelum mengikuti kompetisi di Yogyakarta, Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Universitas Pignatelli Triputra (UPITRA) menggelar konser bertajuk Glorius Fest Suara Namaskara.

Konser ini berlangsung pada Jumat, 31 Januari 2025 bertempat di Aula SMA PL St. Yosef, pada acara tersebut PSM UPITRA atau yang dikenal dengan Genta Dikara Choir menampilkan beberapa lagu yang akan dibawakan dalam kompetisi tersebut.

Konser ini tidak hanya menjadi ajang pemanasan bagi para anggota PSM, tetapi juga bentuk apresiasi kepada civitas academica dan masyarakat umum yang selama ini mendukung kegiatan seni di lingkungan universitas. 

Dosen Pendamping sekaligus konduktor PSM, Moch. Deni Rizal, S.E., M.M. mengungkapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung berlangsungnya konser perdana untuk PSM Genta Dikara.

Thomas Ambar Prihastomo, S.S., M.Sc. selaku Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, menyampaikan kebanggaan atas dedikasi dan kerja keras para anggota PSM dan panitia.

“Konser ini adalah bukti komitmen dan semangat para mahasiswa dalam mengembangkan bakat seni mereka. Kami yakin persiapan yang matang akan membawa hasil terbaik di kompetisi nanti,” ujarnya.

PSM Genta Dikara UPITRA telah menorehkan berbagai prestasi di tingkat regional maupun nasional.

Keikutsertaan dalam kompetisi di Yogyakarta ini menjadi salah satu upaya untuk terus meningkatkan kualitas dan reputasi universitas di bidang seni musik.

Masyarakat dan media diundang untuk hadir menyaksikan langsung penampilan istimewa ini.

Dukungan dari berbagai pihak sangat diharapkan agar tim PSM dapat meraih hasil terbaik di kompetisi mendatang.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kegiatan PSM Genta Dikara UPITRA bisa mengikuti media sosial Instagram di @genta.dikara_choir atau Instagram UPITRA di @upitra_campus. 

(*)

 

Baca Lebih Lanjut
Persiapan Yura Yunita Jelang Konser Bingah: Latihan Koreografi 9 Jam per Hari
KumparanHITS
Maroon 5 Konser di Jakarta, Ini Opsi Transportasi Umum Menuju JIS
Detik
Spektakuler, Yura Yunita Buka Konser Bingah Terbang Pakai Sling Menuju Panggung
Ulfa Lutfia Hidayati
Rayakan Imlek, Pemkot Surabaya dan Pedagang Kuliner Kembang Jepun Gelar 'Kya-Kya Chunjie Fest 2025'
Irwan sy
Permintaan Terakhir Emilia Contessa Sebelum Meninggal Dunia, Ingin Gelar Konser Bersama Temannya
Weni Wahyuny
Tak Mau Malu di Kandang Lagi, Persib Fokus Penuh Lawan PSM
Detik
Kalender China 2025, Lengkap dengan Tradisi Imlek dan 16 Hari Menuju Cap Go Meh 2576 Kongzili
Bobby Wiratama
Tampilan Spektakuler Yura Yunita di Konser 'Bingah', Terbang ke Panggung Pakai Kebaya
Anita K Wardhani
Tekad Marc Klok Lanjutkan Kemenangan Maung Bandung Jelang Laga Persib Bandung vs PSM Makassar
Irwan Wahyu Kintoko
Sam Poo Kong Bakal Gelar Konser Musik NDX Pada Perayaan Imlek
Rival al manaf